Pemkab Kolaka Siapkan 10 Orang Penerima Vaksin Perdana

Pemkab Kolaka Siapkan 10 Orang Penerima Vaksin Perdana

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kolaka menyiapkan 10 orang, terdiri dari tokoh masyarakat, tokoh agama, dan pejabat pemerintahan yang akan divaksinasi Covid-19 perdana.

Bupati Kolaka Ahmad Safei mengatakan, 10 orang ini akan menjadi sampel penerima suntikan vaksin Covid-19 pertama kali pada tahap pertama di Kolaka, di luar tenaga kesehatan/medis, TNI, Polri, dan pejabat pemerintahan lainnya.

“Tapi sampai hari ini vaksinnya belum datang di Kolaka, saya belum tahu, mungkin teman-teman dinas kesehatan berangkat hari ini ke Kendari,” jelasnya ditemui di salah satu hotel di Kolaka, Kamis (14/1/2021).

Ia menyebutkan, tahap pertama ini Kolaka mendapatkan jatah kurang lebih dua ribu vaksin Covid-19. Pemerintah telah menyiapkan gudang yang sesuai standar untuk menyimpan vaksin tersebut sehingga tetap aman.

Tak hanya itu, pemerintah juga menyediakan tempat sebagai lokasi penyuntikan vaksin Covid-19 yang tersebar di 14 tempat, yakni 12 puskesmas, Rumah Sakit Antam Pomalaa, dan Rumah Sakit SMS Berjaya.

“Kami memusatkan di pusat kesehatan guna menjaga dan mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan,” tambahnya.

Dan juga saat ini pemerintah tengah mempersiapkan tenaga kesehatan yang akan menyuntikkan vaksin. Meskipun, tersedia tenaga kesehatan yang telah berpengalaman, tetapi tenaga yang ada ini masih akan dilatih oleh pihak pemerintah provinsi.

Seperti yang telah disampaikan oleh Presiden RI, Joko Widodo, vaksin ini akan diberikan secara gratis. Pemerintah daerah nantinya akan membagi vaksin yang diberikan secara bertahap ini dengan menyeluruh kepada masyarakat.

Sumber : Zonasultra, 14 Januari 2021

Baca Lainnya

PILIHAN REDAKSI