Kolaka Mulai Benahi Sejumlah Sarana Objek Wisata

Dinas Pariwisata Kolaka, mulai membenahi sejumlah sarana objek wisata yang berada di kawsan hutan di kelurahan Ulunggolaka. Wisata Air Panas Ulunggolaka saat ini sedang proses penataan pemerintah kabupaten Kolaka melalui dinas Parawisata.

“Obyek wisata yang jadi perhatian utama kami adalah Wisata Alam Air Panas Ulunggolaka, dan Sungai terpendek di desa Tamborasi,” kata Sekretaris Dinas Parawisata Kolaka Andi Panguriseng.

Ia mengatakan, Air panas Ulunggolaka adalah obyek wisata andalan yang terletak di Kolaka, mudah dijangkau dan dikelola oleh pemerintah kabupaten.

“Sebagaimana pengalaman tahun-tahun sebelumnya, liburan tahun baru itu adalah waktu-waktu yang padat pengunjung wisata Air Panas dan Sungai Tamborasi,” katanya.

Perbaikan fasilitas objek wisata tersebut guna meningkatkan jumlah pengunjung ke destinasi tersebut.

“Yang menjadi perhatian utama kami juga adalah kebersihan lokasi objek wisata, jangan sampai pengunjung tidak nyaman karena kebersihan yang tidak terjaga,” katanya.

Objek wisata yang banyak dikunjungi adalah hingga saat ini adalah sungai terpendek di Tamborasi. kemudian selanjutnya air panas di Ulunggolaka.

“Fasilitas pendukung objek wisata itu juga kami benahi agar semakin menarik minat para pengunjung. Untuk di permaindian Air panas manggolo terdapat sumur jodoh dan permainan anak. Dengan permainan anak yang terdapat diharapkan bisa membuat pengunjung berlama lama di wisata air panas tersebut,” katanya. (hud)

Sumber : https://kolakaposnews.com

Baca Lainnya

PILIHAN REDAKSI