Peringati HKN, Dinkes Kolaka Gelar Berbagai Lomba

Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional(HKN) yang ke 53, Dinas Kesehatan Kabupaten Kolaka menggelar lomba yang diselenggarakan di Pelataran Lapangan Gelora Lalombaa. Untuk pesertanya semua tenaga kesehatan14 Puskesmas di Kolaka serta beberapa Organisasi kesehatan.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Kolaka Harun Massiri mengatakan dalam rangka peringatan HKN Dinkes Kolaka mengadakan berbagai kegiatan lomba, yaitu seperti, bola voli, tarik tambang dan berbagai cabang lomba lainnya.

“Semuan Puskesmas wajib mengikuti kegitan olahraga ini. Selain sebagai ajang olahraga bersama kegiatan ini juga ajang silaturahim,” katanya.

Lomba tersebut bukan hanya diikuti oleh instansi dari Dinas Kesehatan saja, melainkan juga mengikutsertakan organisasi kesehatam seperti Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Ikatam Bidan Indonesia (IBI), Ikata Apiteker Indonesia (IAI) dan beberapa organisasi lainya.

“Alhamdulilah respon organisasi kesehatan dalam rangka mendukung kegiatan upacara pembukaan dan lomba olahraga begitu semangat. Sehingga kami dari Dinkes Kolak juga merasa lengkap dalam melaksanakan HKN tingkat kabupaten Kolaka ini,” ujarnya.

Lanjut Harun kegiatan olah raga bertujuan untuk menciptakan persatuan, kesatuan serta kebersamaan antara tenaga kesehatan di Kolaka yang berada di puskesmas dengan organisai kesehatan di Kolaka.

“Semoga dengan adanya kegiatan ini bisa menggali lagi potensi-potensi tenaga kesehatan kami khususnya dibidang olahraga yang selama ini terpendam dan disamping itu kedepannya pelayanan kesehatan di Kabupaten Kolama semakin meningkat dan masyarakat bisa tetap menjaga kesehatannya dengan berolahraga,” harapnya.

Sementara itu Asisten Perekonomian dan Pembangunan kolaka Kasim Madaria mengapresiasi legiatan yang dilaksakan oleh dinkes Kolaka yang telah mempertemukan 14 puskesmas yang ada di Kolaka. Kegiatan pertandingan olah raga ini semoga menjadi ajang silaturahim antara petugas kesehatanm satu dengan yang lainya.

“HKN adalah kegiatan nasional yang wajib untuk dilaksanakan.Alhamdulilah kolaka bisa melaksanaka kegiatan ini,” tambahnya.

Kasim juga mengingatkan kepada petugas kesehatan untuk selalu memberikan pelayanan dengan baik, iklas dan sabar. Karena semua masyarakat yang datang di Pusat kesehatan pasti orang sakit jadi petugas kesehatan harus sabar menghadapinya.

“Jangan sampai ada keluhan masyarakat Kolaka bahwa ada yang tidak dilayani dan tidak ada tenaga kesehatanya. Kami pemerintah kabupaten mengharapkan pelayanan kesehatan di Kolaka semakin tahun semakin meningkat,” 

Sumber : http://kolakaposnews.com

Baca Lainnya

PILIHAN REDAKSI